Visit talk2sion
English Version

T

Wednesday, October 05, 2005

Berbahagialah Orang Yang Dosanya Telah Diampuni



  • Mazmur 32

  • Dosa yang di lakukan Daud:


    1. Berzinah dgn Isteri Uriah.
    2. Membunuh Uriah
    Tidak ada orang yang lebih berbahagia selain dari orang yang di mana semua hutang piutangnya telah di hapuskan. Apa lagi bagi seorang yang di mana semua dosanya telah di ampuni Allah. Ia bererti Allah memperlakukan orang yang suatu hari dulu berdosa dan banyak melakukan dosa sebagai seorang yang benar pada saat ia bertobat.
    Pemazmur melukiskan pengampunan Allah dengan tiga cara:
    1. Dia mengampuni dosa.

    2. Dia menutupi dosa itu, iaitu menyingkirkannya.

    3. Dia tidak memperhitungkan dosa itu lagi kepada orang yang berdosa itu.
    Aplikasi
    Pada saat kita bertaubat dengan sungguh-sungguh Allah pada saat itu juga akan mengampuni segala dosa dan pelanggaran kita. Dan menghitung kita sebagai orang yang benar. Dan pengampunan dosa yang total ini hanya terdapat di dalam Kristus Yesus.
    Kalau Allah telah memperhitungkan seseorang itu benar, siapakah kita yang pandai-pandai mengutuknya?
    Apakah kita tidak berdosa?
    Apa kah kita tidak pernah jatuh?
    Di dalam Matius 7:1-5 Yesus berkata; 7:1. "Jangan kamu menghakimi, supaya kamu tidak dihakimi. 7:2 Karena dengan penghakiman yang kamu pakai untuk menghakimi, kamu akan dihakimi dan ukuran yang kamu pakai untuk mengukur, akan diukurkan kepadamu. 7:3 Mengapakah engkau melihat selumbar di mata saudaramu, sedangkan balok di dalam matamu tidak engkau ketahui? 7:4 Bagaimanakah engkau dapat berkata kepada saudaramu: Biarlah aku mengeluarkan selumbar itu dari matamu, padahal ada balok di dalam matamu. 7:5 Hai orang munafik, keluarkanlah dahulu balok dari matamu, maka engkau akan melihat dengan jelas untuk mengeluarkan selumbar itu dari mata saudaramu."
    Kalau sekiranya saudara sudah bertaubat, dan menerima Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamat saudara. Percayalah, bahawa, segala hutang dosa saudara telah di lunaskan. Lihat Roma 10:9-11 Sebab jika kamu mengaku dengan mulutmu, bahwa Yesus adalah Tuhan, dan percaya dalam hatimu, bahwa Allah telah membangkitkan Dia dari antara orang mati, maka kamu akan diselamatkan. 10:10 Karena dengan hati orang percaya dan dibenarkan, dan dengan mulut orang mengaku dan diselamatkan. 10:11 Karena Kitab Suci berkata: "Barangsiapa yang percaya kepada Dia, tidak akan dipermalukan."
    Lihat juga Roma 8:1. Demikianlah sekarang tidak ada penghukuman bagi mereka yang ada di dalam Kristus Yesus.
    Keselamatan saudara terjamin kerana pengakuan mulut saudara dan kepercayaan di dalam hati saudara.
    Amen!

    0 Comments:

    Post a Comment

    << Home

    Hit Counter
    Ticket Broker